MACCANEWS--Menindak lanjuti laporan dan keluhan masyarakat akan keberadaan gelandangan dan pengemis (gepeng) yang dianggap cukup meresahkan itu Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Parepare melakukan razia dan berhasil menjaring sebanyak dua puluh gepeng yang terdiri dari perempuan dan anak-anak.
Operasi ini dipimpin langsung Sekretaris Satpol PP Tasman didampingi penyidik Ariyadi di Taman Mattiro Tasi, Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Bacukiki Barat, Parepare.
Menurut Tasman, razia gepeng yang dilakukan untuk menjaga ketentraman dan kenyamanan warga setempat khususnya di bulan Ramadan, begitu ada laporan dan keluhan warga setempat akan keberadaan gelandang dan pengemis ini yang dianggap meresahkan, pihaknya langsung bertindak.
Mereka yang terjaring razia semuanya masih berusia dibawah umur yang terdiri dari 10 anak laki- laki dan 10 perempuan. Setelah itu akan dibawa ke Dinas Sosial.
Ariyadi menambahkan, hal ini sudah menjadi tugas Satpol PP menertibkan gepeng sebagai bentuk penegakan Perda nomor 15 tahun 2015 tentang ketertiban umum dan ketentraman masyarakat. (lan)
0 komentar: