Pengen Umrah Akhir Tahun

MACCANEWS - Jika kebanyakan selebriti memiliki agenda liburan di akhir tahun dengan berpesta, lain halnya dengan Ayu Ting Ting. Bukan juga bekerja, wanita asal Depok ini justru memilih untuk menjalankan ibadah umrah ke Tanah Suci bersama dengan keluarganya.

"(Berangkat umrah) tanggal 22 (Desember) ini. Insya Allah pulang Januari. Ikut semua, ibu, ayah dibawa semua," ujar Ayu saat ditemui usai menghadiri khitanan putra komedian Eko Patrio di Balai Sudirman, Jakarta Selatan, Sabtu (3/12).

Tidak hanya membawa kedua orangtua dan adiknya, ternyata Ayu juga akan membawa sang buah hati Bilqis Khumairah Razak. Membawa putri kecil, diakui Ayu membutuhkan persiapan yang cukup ekstra.

"Gitu-gitu saja. Paling bedanya bawa anak agak lebih ribet lagi. (Kesehatan) sudah diimunisasi, sudah disuntik," lanjut Ayu.

Pedangdut yang sempat dibully gara-gara digosipkan dengan Raffi Ahmad itu pun sudah menyiapkan doa-doa apa saja yang akan dipanjatkan di Tanah Suci nanti. Namun, Ayu membantah kepergiannya ke tanah suci untuk menenangkan diri di tengah banyaknya gosip yang menerpa dirinya.

"(Doa khusus) pastinya yang baik-baik saja. Apapun itu minta yang terbaik. Kalau menenangkan diri kalau di sini juga bisa, tenang ya tenang saja. Berdoa saja," pungkasnya. (sumber; kapanlagi.com)

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Kinerja Seluruh Camat dan Lurah Dipuji Kepala Bappeda Makassar
    27.06.2019 - 0 Comments
    Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar, Andi Khadijah Iriani melayangkan pujian kepada…
  • Temu Usaha Kemitraan, Kadisdag Sebut Pemkot Makassar Selalu Jadi Penghubung Mikro dan Makro
    13.03.2019 - 0 Comments
    MACCA.NEWS -  Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Perdagangan menggelar Temu Usaha Kemitraan yang bertempat…
  • Ketua HMI Bulukumna Sorot Penggunan Lambang Garuda Pada Monumen 40.000 Jiwa
    08.01.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Proyek pembagunan Monumen Korban 40.000 Jiwa dan Pejuang Kemerdekaan, yang terletak di Jalan Yos Sudarso,…
  • BARRU MENERIMA PIAGAM PENGHARGAAN DARI GUBERNUR SULAWESI SELATAN
    28.11.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Humas Barru-Barru menerima Piagam Penghargaan Sebagai Nominator Saoraja AMPL Award 2018, Kategori…
  • Sejumlah Lampu Traffigh Light di Bulukumba Tidak Berfungsi
    03.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kota Bulukumba dari tahun ke tahun makin ramai dibarengi meningkatnya jumlah kendaraan bermotor,…
  • Danny Bangga Makassar Cetak Rekor Vaksinasi Terbanyak di Indonesia
    18.08.2021 - 0 Comments
     Walikota Makassar Moh Ramdhan “Danny” Pomanto menerima piagam penghargaan serta piala dari lembaga Prestasi…
  • Ini Solusi Memahami Bacaan untuk Siswa
    15.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Program USAID PRIORITAS melakukan penilaian kemampuan membaca kelas awal (Early Grade Reading Assesment)…
  • Aturan Pemilihan RT/RW Makassar Segera Lahir
    11.12.2016 - 0 Comments
    MAKASSAR, Maccanews-- Aturan tentang pemilihan ketua Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) segera lahir di Kota…
  • Banyak Koperasi Tidak Aktif di Makassar, Harun: Nanti Ditelusuri
    14.07.2019 - 0 Comments
    Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar mensosialisasikan Gerakan Masyarakat Sadar Koperasi (Germaskop) di Hotel Grand…
  • Timbulkan Kepanikan Plt Camat Mariso Menegur Pelaku Pembakaran Lahan
    30.08.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS -  Kepulan asap tebal yang terlihat pada pukul 10.14 hampir di sepanjang Jalan Metro Tanjung Bunga,…
  • Iqbal Suhaeb Paparkan Run Makassar Di Reuni Smansa 85
    03.06.2020 - 0 Comments
    Pj Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb memaparkan Run Makassar di depan ratusan peserta reuni SMAN 1Makassar angkatan 85…
  •  Danny Sebut Momen Isra Mi'raj Titik Penting Menyempurnakan Diri
    04.05.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS- Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto hadir membuka zikir akbar, Kampung Tidung Berzikir yang…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.