MACCANEWS -- Huawei Indonesia, dengan bangga mengumumkan bahwa smartphone flagship andalannya akan segera hadir di dekat Anda! Smartphone unggulan Huawei, yakni seri P9 diketahui telah diperkenalkan kepada masyarakat Indonesia pada pertengahan Mei lalu. Saat ini, tinggal beberapa waktu saja hingga penjualan resminya beredar di pasaran Indonesia.
“Kami sadar bahwa sudah banyak kalangan masyarakat yang menanyakan dan menanti-nanti kehadiran Huawei P9 di Indonesia, maka dari itu kami menyediakan layanan pre-order Bagi para pecinta Huawei dan juga para pecinta fotografi di nusantara”, ujar Johnson Ma selaku Country Director Huawei Indonesia.
Harga yang ditawarkan yaitu sebesar Rp 6.999.000, dimana pembeli akan mendapatkan keuntungan berupa voucher MAP senilai Rp 1juta, perangkat modem Mobile WiFi Huawei E5577 serta bonus paket data 90GB untuk 3 bulan dan gratis langganan HOOQ selama 60 hari. Total bonus yang diberikan berkisar Rp 1.850.000.
Pemesanan Huawei P9 telah dibuka melalui beberapa situs belanja online seperti Lazada Indonesia, Blibli, Bhineka.com, Blanja.com dan Matahari Mall. Huawei P9 tersedia untuk pilihan warna Gold dengan periode pemesanan dari 28 November sampai dengan 03 Desember 2016.
Smartphone premium dan inovatif ini memiliki layar 5,2 inci Full HD (1080p), yang ditenagai oleh chip Kirin 955 Octa-core. Huawei P9 dilengkapi dengan kamera depan 8MP serta kamera belakang 12MP Dual Lens (1,25 -mikron; F/2.2) yang merupakan hasil kolaborasi revolusioner bersama dengan perusahaan fotografi ternama, Leica. (Ur/Jn)
0 komentar: