Ibu Korban Pelecehan Anak Mengadu ke Parlemen


Maccanews, MAROS – NT (33) Kecamatan Mandai Maros, mendatangi kantor DPRD Maros untuk meminta perlindungan hukum terkait dugaan pelecehan seksual terhadap anaknya, FI bocah umur 5 tahun oleh AI seorang pelajar dari salah satu Sekolah Menengah Atas Swasta di Maros, Rabu (11/5) kemarin.

NT diterima oleh Ketua Komisi tiga DPRD Maros, Haeriah Rahman bersama beberapa anggotanya dalam sebuah agenda Rapat Dengar Pendapat (RDP). NT yang sudah melapor ke kantor Polisi terkait dugaan itu, mengaku tidak puas dengan kinerja Polisi yang menurutnya tidak serius mengusut kasusnya.

“Sudah tiga minggu sejak saya laporkan kasus ini, tapi tidak ada informasi perkembangan kasusnya hingga kini. Makanya kami datang ke Kantor Dewan untuk meminta perlindungan hukum karena kami merasa kecewa dengan kinerja Polisi,” paparnya.

Dari penuturan NT, kasus dugaan pelecehan seksual ini berawal saat anaknya sering mengeluh kesakitan pada bagian alat vitalnya dan beberapa kali ia menemukan bercak putih di celana dalam anaknya. Karena curiga, iapun bertanya keanaknya dan alangkah kagetnya saat ia mendengar sendiri pengakuan putrinya itu.

“Anak saya mengaku jika pelaku ini sering memasukkan jarinya kedalam alat vital anaknya. Tidak hanya itu, pelaku juga sering menyuruh anak saya untuk memegang alat vital pelaku. Pelaku memang sering bermain sama anak saya, karena kami sudah anggap keluarga,” tuturnya.

Setelah mendengar pernyataan anaknya, NT pun melaporkan kejadian itu ke Polsek Mandai, namun diarahkan ke bagian Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Maros. “Saya melapor pertama kali di Polsek Mandai tapi diarahkan ke Polres Maros,” tambahnya.

Sebelum itu, NT telah memeriksakan anaknya ke Puskesmas Mandai, dimana pada hasil pemeriksaan awal, ditemuka adanya luka lecet pada bagian alat vital anaknya. Namun setelah ditangani di Polres Maros, anaknya kemudian diperiksa ulang oleh dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Salewangan dan hasilnya malah tidak ditemukan apa-apa.

Kanit PPA Polres Maros, Iptu Kasmawaty yang dihubungi melalui sambungat telpon selularnya oleh ketua Komisi tiga DPRD Maros, Haeriah Rahman mengaku masih melakukan penyidikan atas kasus ini. “Kami masih melakukan penyidikan terkait kasus ini, karena kami berdasarkan hasil visum dari RSUD Salewangan. Kami juga sudah memeriksa pihak yang diduga pelaku ini, tapi tidak diakuinya,” terang Kasmawaty melalui sambungan telpon.

Sementara itu, ketua Komisi tiga DPRD Maros, Haeriah Rahman berjanji akan mengawasi kasus ini. Ia juga meminta kepada Dinas Sosial dan bagian Perlindungan anak dan perempuan Pemda Maros untuk terus mengawal kasus yang sudah ditangani oleh Polisi ini.

“Kami pasti akan mengawasi perkembangan kasus ini dengan melibatkan Dinas terkait. Saat ini kita tunggu dulu hasil penyelidikan pihak Kepolisian karena walau bagaimanapun ini ranahnya penegak hukum,” terangnya. (jab/kri)

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • DPRD Makassar Gelar Rapat Paripurna, Dengarkan Jawaban Walikota Tentang 3 Ranperda
    08.08.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS – Sekretariat DPRD Makassar siang ini, Jumat (04/08/17) gelar rapat Paripurna tentang Jawaban Walikota…
  • Perekaman E-KTP Masyarakat Adat Kajang, Tanpa Buka Passapu
    05.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kegelisahan sebagian pengguna Sosmed khususnya di Bulukumba, terkait perekaman E-KTP bagi warga kawasan…
  • LDII Hadiri Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD 2016
    15.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Sulawesi Selatan turut menghadiri peringatan Hari Juang Kartika…
  • BPKA Makassar Punya Penasehat Keuangan
    06.02.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Kepala Badan Keuangan dan Aset (BPKA) Pemkot Makassar Erwin Syafruddin Haiya secara resmi menyerahkan…
  • Gudang Dalam Kota Bakal Ditertibkan Segera
    17.11.2019 - 0 Comments
    Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Perdagangan (Disdag) Makassar telah menyikapi terkait persoalan gudang dalam…
  • Ini Dia, Mantan aktivis HMI Bakal Calon Kades di Bantaeng
    14.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Pemilihan Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Bantaeng akan berlangsung pada bulan Agustus September 2017…
  • Ini Tujuan Kesbangpol Makassar Gelar Pendidikan Politik Bagi Pemuda
    10.07.2019 - 0 Comments
    Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Makassar menggelar Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Pemilih…
  • Wali Kota Danny Melayat Korban Kebakaran
    08.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto melayat di rumah duka Muhammad Yamin (39) yang…
  • TP PKK Kecamatan Wajo Serahkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran
    07.08.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS -  Tim Penggerak PKK Kecamatan Wajo, Makassar, turut meringankan beban korban kebakaran di Jalan…
  • Kecamatan Mamajang Bukber Dengan Seluruh Anak Yatim Dikawasannya
    18.08.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Jajaran Pemerintah Kecamatan Mamajang bekerjasama dengan Pemkot Makassar mengadakan acara buka puasa…
  • Kunker di Jogyakarta, Indira Belajar Membatik
    23.08.2016 - 0 Comments
    Indira Jusuf Ismail belajar membatik saat mengunjungi sentra kerajinan industri batik Roro Jongrang di…
  • Melinda Gate Foundation Gelar Pertemuan Kelompok kerja di Bulukumba
    20.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Dari sekian banyak kabupaten kota di Sulsel, terpilih tiga diantaranya mendapatkan program yang digagas…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.