MACCA.NEWS - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si memberikan sambutan saat menghadiri acara Pembukaan Porseni antar Pondok Pesantren Se Sulawesi Selatan dan Barat dalam rangka Milad Ke 80 Pondok Pesantren DDI Mangkoso yang di gelar di Halaman Kampus 1 DDI Mangkoso (selasa/08/01/19).
Bupati barru Ir. H. Suardi Saleh mengemukakan bahwa ajang seperti ini sangat diperlukan di dalam lingkup pesantren.
"Melalui kegiatan ini para pengurus Pondok Pesantren DDI maupun para santri dapat bersilaturahmi sehingga ukwah antar pengurus dan santri tetap terjalin dengan baik" Ungkapnya.
Kepala Kanwil Kemenag Prov. Sulsel H. Anwar Abu Bakar, S.Ag, M.Pd turut hadir membuka kegiatan porseni antar Santri DDI se Sulsel dan sulbar.
Sebanyak 16 pondok pesantren DDI se sulsel dan sulbar ikut memeriahkan acara ini. Pekan olahraga dan seni ini tidak hanya menjadi ajang prestasi bagi santri tetapi juga sebagai ajang silaturahmi antar pondok pesantren.
Dari 16 pondok pesantren yang ikut jumlah peserta mencapai 1070 peserta diantaranya 600 peserta putra dan 470 peserta putri.
Bupati Barru berharap selama kegiatan ini kita harus tetap menjaga sportivitas, kalah menang bukalanlah masalah yang serius namun kebersamaan dan persatuan yang harus kita junjung bersama-sama.
0 komentar: