MACCANEWS - Belasan staf Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar mengikuti workshop yang digelar Indonesia Urban Water, Sanitation and Hygiene Penyehatan Lingkungan Untuk Semua (IUWASH Plus) di Hotel Claro, Selasa (14/8/2018).
Humas Dinas PU Makassar, Hamka Darwis menyampaikan workshop Pengenalan Survei Tangki Septik Berbasis Smartphone ini bertujuan agar survei pelanggan penyedotan tinja dapat dipantau secara real time.
“Aktifitas di lapangan yang menyangkut kegiatan survei pelanggan penyedotan tinja dengan menggunakan smartphone dapat langsung dimonitor oleh administrator, selain itu mengurangi penggunaan kertas atau menghindari pencatatan manual,” kata Hamka Darwis.
Selain itu, metode ini dinilai lebih efektif dan efisien serta meminimalisir human error. Hamka Darwis menambahkan, setiap data yang akan dikirim tidak perlu lagi melalui proses input ke komputer.
“Yang pasti data yang sudah masuk tentunya lebih aman karena hanya bisa dilihat oleh pemilik,” sambung Hamka Darwis.
Selain pembinaan bagi para staf Dinas PU Makassar melalui workshop, diperlukan beberapa syarat sebelum melakukan melakukan survei berbasis IT ini.
“Memerlukan smartphone yg mendukung aplikasi survey dan transfer data (3G), memiliki camera, GPS yang akurat. Begitu juga portal survei yang terhubung internet, yang membutuhkan sebuah komputer berserver IP Public” ujarnya.
0 komentar: