MACCANEWS. Program pembangunan sarana ibadah berupa masjid kompleks SMA negeri 1 Bulukumba, saat ini masih terus dipacu, meskipun panitia pembangunan masih kekurangan anggaran.
Kepala SMA Negeri 1 Bulukumba Drs.Muh.Rusli Umar didampingi sejumlah guru dan panitia pembangunan mesjid, Kamis (1/12) menuturkan, hingga saat ini, bangunan yang ada masih sebatas pondasi dan tiang, dan untuk sementara panitia baru saja membeli 100 zak semen untuk kelanjutan pembangunan.
Selain itu, dana yang ada saat ini, dari beberapa donatur masih ada sebesar Rp. 100 juta. " Insya Allah pembangunan akan terus kami lanjutkan dengan dana yang ada, meskipun kami akui, untuk merampungkan pembangunan mesjid yang rencananya konstruksi lantai 2, masih jauh dari cukup " ungkap Rusli yang juga anggota komunitas 86 SMA 198 ( kini menjadi SMA Negeri 1 ) Bulukumba.
Berapa rencana anggaran yang akan dihabiskan pembangunaj mesjid tersebut,? Menurut Rusli Umar, sesuai analisa dari panitia prmbangunan, dengan harga material seperti saat ini, diperkirakan dana yang akan dihabiskan sekitar Rp.1,5 Miliar debgan konstruksi atap baja ringan.
Untuk mendapatkan sebesar itu, katanya, panitia akan terus berupaya mencari sumber dana termasuk berharap kepada para alumni SMA 198 kini SMA negeri 1 Bulukumba, dimana saja berada, untuk ikut berpartisipasi dalam pembangunan mesjid tersebut.
" Alhamdulillah, beberapa waktu lalu, panitia menerima bantuan berupa semen dari salah satu komunitas, kalau tidak salah komunitas 95 " ungkap Rusli.
Dan Kamis (1/12) siang tadi, Muh.Takdir, salah seorang alumni yang tergabung pada kominitas 86 dan bertugas di salah satu SMA negeri di Sumbawa, datang ke SMA 1 Bulukumba memberi sumbangan, sekaligus bersilaturahim dengan kepala SMA 1 Rusli Umar, dan sejumlah guru sesama alumni 86 diantaranya St.Dinia, Agustina, Darmawati Nurdin, serta ketua Komunitas 86 H.Suaedy Lantara yang kebetulan ikut mendampingi Takdir.
Dan masih kata Rusli, bagi para alumni SMA 198 kini SMA negeri 1 Bulukumba, yang ingin berpartisipasi atau menyumbang pada pembangunan mesjidnya, bisa transfer melalui rekening Bank BRI cabang Bulukumba
Rek mesjid nomor 0253-01-026170-50-7.
Sementara itu ketua panitia Muh.Said menambahkan, mesjid berkonstruksi lantai 2 ini, diharapkan bisa tuntas dalam waktu yang tidak lama." Rencananya lantai bawah dijadikan aula sekolah dan lantai 2 untuk mesjid
Kami berharap sebelum penerimaan siswa baru, lantai bawah mesjid sudah bida selesai," harap Said. (Aso)
0 komentar: