![]() |
Suasana saat berlangsungnya Musyawarah Cabang (Muscab) Ke-V HIPMI Kabupaten Soppeng di Hotel Grand Saota |
MACCANEWS -- Musyawarah Cabang (Muscab) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Ke-V digelar di Hotel Grand Saota Watansoppeng, Kamis malam lalu.
Dalam pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) Ke-V Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Soppeng itu berhasil memilih Ihsan Sawedi menjadi Ketua HIPMI Cabang Soppeng menggantikan Basith Abbas.
Menurut Ansari Arif amanah yang diberikan kepada Iccang sapaan akrab Ketua HIPMI Kabupaten Soppeng yang baru itu bisa bersinergi dengan Pemerintah kabupaten Soppeng.
"Sebagai pemuda di Soppeng semoga dengan terpilihnya Ihsan Sawedi akan dapat membawa para Pengusaha Muda di Soppeng bisa bersinergi dengan pemerintahan saat ini," ujar Ansari. (R15/Jn)
0 komentar: