Pembangunan Posko Kontainer Makassar Recover Kelurahan Antang Kecamatan Manggala kini dipastikan telah rampung.
Hal itu dibenarkan eks Lurah Antang, Amanda Syawaldi yang kini menjabat Sekretaris Camat (Sekcam) Ujung Tanah saat menghadiri acara syukuran dan perpisahan Ketua TP PKK Kelurahan Antang, Jumat, 15 Oktober 2021.
“Iye Alhamdulillah Rampungmi Posko Kontainernya Kelurahan Antang Tawwa. Posko Kontainer ini akan menjadi multi fungsiki nanti dalam menjalankan program Makassar Recover yang dicanangkan Pak Wali Kota,” ujarnya.
Sementara itu, Seklur Kelurahan Antang Jumiati mengatakan sesegera mungkin melaksanakan kegiatan di Posko Kontainer Makassar Recover Kelurahannya.
“Pasti segera kita fungsikanmi, sementara ini kami mempersiapkan penggunaan posko untuk Vaksinasi dan kegiatan lainnya terkait Program Makassar Recover,” tutur Jumiati.
Tidak hanya menjalankan program Makassar Recover, Fungsi dari Posko Kontainer Makassar Recover itu juga menyangkut hal lain seperti posyandu dan Restorasi Justice,” Tutup Jumiati. (*)
0 komentar: