Birokrat dan Professor se Kota Makassar Dukung Program Danny

 



Makassar Recover merupakan Program Fokus Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini sebagai pencetus Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto.

Sejak dilaunchingnya pada tanggal 5 Maret 2021. Makassar Recover mendapat banyak dukungan di semua kalangan baik masyarakat dan Birokrat. Kali ini dukungan juga datang dari semua Professor se-Kota Makassar.

Hal itu dibuktikan dengan terbentuknya suatu forum yang bernama “BRO – PRO MAKASSAR”.
Nama Forum ini disepakati melalui pertemuan yang digagas oleh Asosiasi Professor Indonesia (API) secara virtual, Minggu (18/4/21).

Forum ini dibentuk dengan tujuan mulia yakni sebagai evaluator atau accessor untuk program makassar recover.

“Alhamdulillah, kali ini dukungan percepatan sosialisasi Makassar Recover datang dari API. Ini sungguh luar biasa. Hasil dari zoom ini kita akan bentuk forum yang bertujuan untuk mempercepat implementasi Makassar Recover agar kesadaran masyarakat cepat meningkat terkhusus di bulan Ramadhan sehingga tidak ada lagi “Claster baru covid” dan perekonomian bisa segera pulih lagi,” ungkap Danny yang didaulat sebagai pembicara tunggal pada forum tersebut.

Danny mengungkapkan dukungan ini membuatnya semakin percaya diri untuk menerapkan secara merata program Makassar Recover secara terstruktur.

“Tahap demi tahap kita laksanakan. Vaksin masih sementara berjalan. Ini demi menjaga warga Kota Makassar dari ancaman dan dampak yang ditimbulkan oleh virus Covid – 19 ini. ,” jelasnya.

Virtual zoom ini Dihadiri Ketua Makassar Recover, dr. Andi Khadijah Iriani, ketua API Prof. DR. Anwar Arifin, Sekretaris API Prof. Alimin dan 74 orang cerdik cendekia dari berbagai Universitas di Indonesia.

Harapan besar Danny dengan adanya dukungan tersebut agar Pemerintah, Birokrat dan Professor semuanya bisa saling bersinergi untuk kepentingan masyarakat terlebih di Masa Pandemi ini. (*)

Tags:

0 komentar:

Ragam

  • Satgas RAIKA Kecamatan Tallo Lakukan Cek Kartu Vaksin Pada Pengunjung Warkop
    04.07.2022 - 0 Comments
    Guna Memastikan optimalisasi program vaksinasi bagi warga Kota Makassar berbagai terobosan dilakukan. Salah satunya…
  • Terima Pataka Partai, Aru Resmi Pimpinan Defenitif Golkar Makassar
    27.03.2017 - 0 Comments
    MAKASSAR - Ketua DPRD kota Makassar, Farouk M Betta secara resmi menjabat sebagai ketua defenitif DPD II Golkar…
  • Pengawas Ketenagakerjaan Makassar Resmi Beralih ke Disnaker Sulsel 1 April
    08.03.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Sebanyak delapan belas pengawas ketenagakerjaan di Dinas Tenaga Kerja Makassar resmi pindah kantor ke…
  • Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Sampaikan Aspirasi di DPRD Makassar
    04.05.2018 - 0 Comments
    DPRD Makassar -- Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sulawesi selatan (Sulsel) gelar Unjuk rasa di Depan kantor DPRD…
  • Dihadiri Wali Kota dan Wawali, DPRD Makassar Sahkan Perda RPJMD 2021-2026
    05.10.2021 - 0 Comments
    DPRD Makassar mengesahkan Ranperda Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2021-2026, Kamis…
  • 7 Fraksi di DPRD Gowa Sepakat Bahas RPJMD
    18.07.2016 - 0 Comments
    Bupati dan wakil bupati gowa, adnan puritcha Ichsan dan Abd rauf malaganni saat menghadiri penyampaian pandangan…
  • Peringati HKG PKK ke 44, Ini Harapan Ketua TP PKK Selayar
    12.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Ketua Tim Penggerak (TP) PKK, Kabupaten Kepulauan Selayar, Andi Dwiyanti Musrifah Basli, menaruh harapan…
  • Rasa dan Aroma Kopi Enrekang Disukai Australia
    13.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Komoditas kopi asal Enrekang aromanya yang khas harum dan gurih masih tetap dipertahankan…
  • Menang 2-0, Barcelona Selangkah lagi meraih Trofi Piala Super Spanyol
    14.08.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Barcelona selangkah lagi meraih trofi Piala Super Spanyol 2016 setelah pada Leg 1 unggul 2-0 atas…
  • Narasumber Di Festival HAM Apeksi, Walikota Danny Paparkan Pemenuhan Hak Dan Perlindungan Kelompok Di Kota Makassar
    23.11.2021 - 0 Comments
    Walikota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto didaulat tampil sebagai pembicara pada Festival Hak Asasi Manusia (HAM)…
  •  BPMPDK Sulsel Gelar Pelatihan Perencanaan Desa di Enrekang
    02.08.2016 - 0 Comments
    Ka UPTB Badan pemberdayan pemerintahan desa/ kelurahan sulsel Verry Patiallo MACCANEWS -- UPTB (unit pelaksanan…
  • PELATIHAN PEMBUATAN IKAN BANDENG CABUT DURI (BANTARI)
    28.11.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh M.Si Menghadiri Acara Pencanangan Program Bantuan Sosial Pangan…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.