MACCANEWS - Dalam rangka Pencanangan Kegiatan Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan Tingkat Kota Makassar, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Makassar ikut menggelar Pelayanan KB mobile secara gratis berkualitas oleh masyarakat Kecamatan Rappocini, Senin, (22/10/2018).
“Pelayanan ini bersifat mobile dengan turun langsung ke lapangan merupakan cara Pemerintah Kota untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan alat kontrasepsi jangka panjang berupa IUD dan Implan tanpa dipungut biaya karna lebih aman, efektif, efisien dan memiliki rentang waktu yang lama sehingga diharapkan minat masyarakat lebih tinggi,” kata Plt Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Kota Makassar A. Zulkifli.
“Diharapkan dengan kegiatan Pelayanan Mobile ini masyarakat dapat mengakses pelayanan gratis untuk meningkatkan akseptor metode jangka panjang agar dapat menekan laju pertumbuhan yang ada di Kota Makassar.” Ujar Zulkifli.
0 komentar: