MACCANEWS -- Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Jakarta, Jumat lalu di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng melaksanakan kegiatan pelatihan Peningkatan Produksi Kakao.
Hadir pada acara Pembukaan Pelatihan tersebut Deputi Kepala BPPT Bidang Teknologi Agro Industri dan Bioteknologi Prof Eniya Listiani Dewi dan Direktur Pusat Teknologi Produksi Pertanian BPPT Arif Ariyanto.
Pada kesempatan itu BPPT memperkenalkan produksi stimulan grafting atau zat pengatur tumbuh yang disebut Mulako produk, ini bisa menghasilkan tumbuh sekitar 90 persen sambung pucuk dan waktu percepatan tanam dari 6 bulan menjadi 4 bulan. Selain itu BPPT juga telah mengembangkan Bioinsektisida untuk pemberantasan hama PBK dan Biofungisida untuk membasmi penyakit busuk buah, tutur Arif Ariyanto.
Sementara itu Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Soppeng Drs.A Werdin Syamsuddin mengatakan "program ini sejalan dengan program Pemrintah Kabupaten Soppeng, dan bahkan Pemkab sendiri telah merintis Perkampungan Kakao Petik, Olah dan Jual." Tambahnya (R15/JN)
0 komentar: