Danny Pomanto Sampaikan Duka Cita Atas Meninggalnya Andi Sose

MACCA.NEWS - Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menyampaikan rasa duka cita atas meninggalnya salah satu tokoh Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sose.

Pernyataan belasungkawa ini disampaikan Danny saat mendatangi Rumah Duka, di Jalan Sungai Tangka, Kota Makassar, pada Selasa (26/3/2019).

Danny pun turut mendoakan kepergian almarhum Andi Sose. “Innalillahi wa Innailalihi Rajiun, kabar duka menyelimuti warga Sulawesi Selatan. Semoga almarhum husnul khotimah,” kata Danny saat di Rumah Duka.

Menurut Danny, Andi Sose merupakan panutan bagi masyarakat. Almarhum merupakan tokoh yang harus dijadikan panutan seluruh masyarakat. “Saya atas nama pemerintah Kota Makassar merasa kehilangan,” tambah Danny.

Tak lupa, Danny pun mengajak warga Makassar ikut mendoakan almarhum. “Saya mengajak seluruh masyarakat bersama-sama mendoakan beliau. Beliau adalah orang tua kita, pejuang kita, jadi panutan kita, beliau ini tokoh yang harus menjadi contoh untuk masyarakat . Insya Allah akan dikenang sepanjang masa,” ucap Danny.

Andi Sose Meninggal Akibat Penyakit Jantung
Selain sebagai tokoh Sulsel, Andi Sose juga seorang Brigjen TNI (Purn) sekaligus pemilik Yayasan Andi Sose yang dulunya menaungi Universitas 45 Makassar. Menghembuskan nafas terakhir pada usia 89 tahun.

Andi Sose meninggal dunia di Private Care Center, Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo karena penyakit jantung.

Seperti dilansir dari Tirto.id, Andi Sose yang lahir pada 15 Maret 1930. Tepatnya waktu pecah revolusi, Andi Sose terlibat dalam pasukan laskar pimpinan Daeng Bahang.

Pasukan ini disebut menjadi “Harimau Indonesia.” Menurut Radik Djarwadi dalam Surat Dari Sel Maut: Kisah Pahlawan Nasional Robert Wolter Mongisidi (1960), Andi Sose termasuk anggota penting Laskar Harimau Indonesia yang dipimpin Monginsidi. (*)

Tags:

0 komentar:

Ragam

  • Pengunjung Coffe D'Carlos Apresiasi Kekompakan ORMAS dan OKP
    21.08.2016 - 0 Comments
    Menjalin Kekompakan Ketua Ormas befose Bersama MACCANESW -- Salah satu pengunjung coffe D'Carlos haru dan bangga…
  • Media dan Politisi
    10.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Media menjadi alat yang berpengaruh terhadap khalayak sejak puluhan tahun belakangan ini. Tepatnya…
  • HUT RI 76 Tahun, Perumda Parkir Makassar Upacara Virtual Bersama Wali Kota
    03.09.2021 - 0 Comments
     Direksi dan jajaran Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir Makassar Raya melakukan upacara Hari Ulang Tahun…
  • TANGGAPI ASPIRASI MASYARAKAT, KOMISI C SIDAK IPAL DI TIGA JALAN YANG BERBEDA
    05.10.2021 - 0 Comments
     Sikapi Laporan Masyarakat, Komisi C DPRD Makassar sidak pekerjaan ipal di tiga jalan yang berbeda, Diantaranya…
  • Warga Borong Jambu Keluhkan Air PDAM ke ARA
    30.12.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wakil Ketua DPRD Kota Makassar, Adi Rasyid Ali menggelar Reses Masa Sidang Pertama Tahun Sidang…
  • The Normal One Punya Kutukan  di Final
    17.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Juergen Klopp punya catatan kurang menyenangkan di beberapa final terakhir yang dia jalani. Tapi…
  •  SEKDA BARRU BUKA TEMU KARYA KOROEGRAFER
    18.09.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS -  Sekda Barru Ir. H. Nasruddin AM. M,Si membuka acara temu karya koreografer di Alun-alun Colliq…
  • Istri Pj Wali Kota Apresiasi Kinerja P2TP2A Makassar
    17.12.2019 - 0 Comments
    Ketua TP PKK Kota Makassar, Murni Djamaluddin Iqbal, menyempatkan menjenguk binaan dari Pusat Pelayanan Terpadu…
  • KSP Sahabat Mitra Sejati Bagi-Bagi Hadiah, Totalnya Ratusan Juta Rupiah
    21.07.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Sahabat Mitra Sejati (Sahabat UKM) bagi-bagi hadiah bagi pengguna aplikasi…
  • RSUD Kota Makassar Beri Pelayanan Prima Pada Pasiennya
    26.11.2019 - 0 Comments
    Guna memenuhi kesehatan masyarakat, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Makassar, sangat memperhatikan pelayanannya…
  • Camat Ujung Pandang Serahkan Sembako Bagi Ratusan Warga
    01.07.2019 - 0 Comments
    Ratusan warga Kecamatan Ujung Pandang menerima bantuan sembako gratis. Penerima bantuan ini merupakan warga yang…
  • Komisi D DPRD Makassar Tinjau Proses Pelaksanaan UNBK
    03.05.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Komisi D DPRD Makassar bidang Kesra pagi ini, Rabu (03/05/17) meninjau langsung  Pelaksanaan Ujian…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.