Nurdin Dan Iqbal Teken MoU Wujudkan Mal Pelayanan Publik Di Sulawesi Selatan

Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah bersama dengan Pj Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb tegaskan komitmennya untuk mewujudkan hadirnya Mal Pelayanan Publik di Sulawesi Selatan. Hal ini terlihat saat keduanya melakukan penandatangan bersama komitmen Penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik di Kantor Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) di Jakarta, Selasa (10/3/2020). Prosesi penandatanganan ini disaksikan langsung Menteri PANRB, Tjahjo Kumolo.

“Alhamdulillah, hari ini kita nyatakan komitmen untuk memberikan pelayanan yang jauh lebih baik kepada masyarakat melalui kehadiran Mal Pelayanan Publik (MPP) yang saat ini gedungnya tengah dipersiapkan oleh Pak Gubernur (Nurdin Abdullah) di CCC” tegas Iqbal usai melakukan prosesi penandatanganan komitmen bersama.

Menurutnya, banyak manfaat yang akan dirasakan oleh warga dengan hadirnya MPP ini. “Ini sebenarnya revolusi pelayanan publik yang disiapkan dengan menyatukan seluruh urusan baik yang selama ini ada di Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kota dalam satu tempat pelayanan. Contoh misalnya legalisir Ijazah, sekarang ini untuk ijazah SMA warga mengurusnya di Dinas Pendidikan Provinsi, untuk Ijazah SMP dan SD warga ke Dinas Pendidikan Kota. Dengan hadirnya MPP nanti, warga cukup datang ke MPP maka semua layanan tersedia disitu, termasuk juga urusan lainnya, seperti KTP, Kartu Keluarga, paspor dan sebagainya” lanjut Igbal.

Sementara itu, Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Makassar, Andi Bukti Djufrie yang ikut mendampingi Iqbal dalam acara ini mengatakan bahwa MPP Kota Makassar nantinya akan menaungi semua izin kerjasama dengan instansi vertikal.

“Baik itu BUMN, BUMD, imigrasi, Polri, BPJS, Samsat. Termasuk juga Bapenda Kota Makassar untuk lebih memudahkan masyarakat dalam mengurus pajak. Juga Disdukcapil untuk pengurusan administrasi kependudukan” ujar Andi Bukti Djufrie.

Dalam acara ini, terdapat 48 kepala daerah dari seluruh Indonesia melakukan penandatangan bersama sebagai bentuk komitmen terhadap penyelenggaraan MPP di daerahnya masing-masing.

Saat berbicara pada acara ini, Menteri Tjahjo mengatakan antusiasme yang tinggi terhadap pembangunan MPP di Setiap daerah di Indonesia. “Prosesi penandatanganan komitmen hari ini menunjukan niat serta usaha yang baik dari pemerintah daerah untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas. Hadirnya MPP diharapkan mampu membentuk ASN modern dan memiliki pola pikir untuk bekerja profesional” ujarnya.

Lanjutnya Tjahjo, MPP akan menciptakan ASN modern yang memiliki pola pikir untuk berkinerja tinggi, dan selalu memberikan pelayanan yang terbaik, sehingga berdampak pada tumbuh kembangnya  industri menengah dan kecil.

Tags:

0 komentar:

Ragam

  • Indira Yusuf Ismail Senam Bersama Warga Kelurahan Mampu
    31.08.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail didampingi Plt. Camat Wajo, Aulia Arsyad bersama staf…
  • Angin Kencang, Camat Sangkarrang Himbau Warga Agar Lebih Waspada
    14.08.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS -  Warga Kelurahan Barrang Caddi, Kepulauan Sangkarrang melakukan pembenahan atap dermaga yang rusak…
  •  Ana' Lorong Makassar Perkuat Kerja Elektoral Danny-Indira
    13.01.2018 - 0 Comments
    MACCANews--- Setelah tahapan pendaftaran pasangan calon kandidat Wali Kota dan Wakil Wali Kota, jaringan pemenangan…
  • Di Tahun 2018 Ada 250 Kasus Kekerasan Fisik yang Terjadi Pada Anak-Anak
    02.07.2019 - 0 Comments
    Sepanjang tahun 2018, ada banyak kasus kekerasan dan pelecehan seksual yang terjadi pada anak-anak di Kota Makassar,…
  • Mukhtar Bejo Siap Bertarung di HIPMI Sinjai
    17.08.2016 - 0 Comments
    Muhtar Bejo,  resmi mendaftar calon ketua HIPMI Sinjai MACCANEWS -- Pendaftaran pemilihan Calon Ketua BPC…
  • Porseni, Moment Mengasah Kemampuan Diri
    19.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Bupati Soppeng diwakili Asisten I Drs Sarianto, MSi, Jumat (18/11/2016) kemarin di Lapangan Gasis…
  • Persiapan Akreditasi Perpustakaan Buka 50 Jam Per Minggu
    08.07.2019 - 0 Comments
    Dinas Perpustakaan Kota Makassar menghelat rapat koordinasi dalam rangka persiapan penilaian akreditasi untuk…
  • Rapat Koordinasi Persiapan Penilaian (P2) Program Adipura
    09.05.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si membuka Rapat Kordinasi Pesiapan Penilaian (P2) Program Adipura…
  • ihadapan Tripika, Master Ujung Pandang Tak Izinkan Dulu Apartemen 31 Beroperasi
    06.07.2021 - 0 Comments
      Pasca klaster Covid 19 para pekerja di Apartemen 31 Sudirman Kelurahan Mangkura, Kota Makassar beberapa…
  • Bupati Minta STQ Tiap Kecamatan Segera Direalisasikan
    12.03.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Ini kata Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, Muh. Basil Ali (MBA), bahwa kegiatan seperti Seleksi…
  • Urai Macet, Bukaan Jalan Depan BPJS Makassar Ditutup
    21.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -Median lintasan depan Kantor BPJS Kesehatan Makassar ditutup Dinas Perhubungan Kota Makassar. Penutupan…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.