Berbagai Inovasi Dinas Perpustakaan, Membuat Minat Baca Kota Makassar Capai 44%

Di tahun 2019, minat baca di Kota Makassar, diklaim sudah cukup baik dari sebelumnya. Berdasarkan survei yang telah dilakukan, minat baca di Kota Makassar berada pada angka 44,14 persen, dimana standar nasional sendiri berada diangka 48 persen.

Kadis Perpustakaan Kota Makassar, Muhyiddin menyebut kalau target minat baca Kota Makassar 44 persen. Namun di RPJMD ditargetkan 45 persen .

Dengan capaian angka tersebut serta berbagai inovasi dari Dinas Perpustakaan, mampu melampaui target yang tertuang di RPJMD sebesar 45%.

“Saya rasa tahun ini capai karena posisi tahun 2019 berada di 44,14 persen minat baca masyarakat di Makassar, sementara kita dengan berbagai kegiatan dan perpustakaan keliling kami,” kata Muhyiddin, Rabu (24/4/2019).

Muhyiddin menambahkan, tahun lalu inovasi perpustakaan keliling hanya mencakup 900 titik, dan pada tahun 2019 ia menargetkan 1000 titik layanan, termasuk juga perpustakaan yang ada disetiap kelurahan.

“Belum yang kita bina sebanyak 80 Taman Baca Kelurahan (TBK) yang tersebar di sejumlah kelurahan, namun dengan adanya pelimpahan kewenangan ke Kecamatan terkait urusan perpustakaan , tetapi dinas perpustakaan tetap melakukan pembinaan, salah satunya yakni dengan melakukan monitaring kesemua pengelolan TBK diseluruh kelurahan,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga melakukan pembinaan ke setiap sekolah, salah satunya layanan dengan menggunakan 3 unit mobil, dan pelaksanaan di 1000 titik, sehingga setiap harinya layanan perpustakaan keliling mampu mencakup 5 titik perhari.

“Dan setiap minggunya ada schedule yang kita jalankan, termasuk di hari Sabtu Minggu dan Hari libur kita tetap melayani berdasarkan permintaan masyarakatnya,” tutupnya.

Tags:

0 komentar:

Ragam

  • POMA Makassar tahun 2016 Hadirkan Mobil Batman
    29.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Dyandra Promosindo rutin menggelar aneka pameran yang inovatif. Salah satu agenda tetap tahunan terkait…
  • Bappeda Makassar Evaluasi FPD Setiap SKPD
    10.09.2019 - 0 Comments
    Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar menggelar Evaluasi Forum Perangkat Daerah. Kegiatan ini…
  • Suardi Saleh Hadiri Paripurna KUA-PPAS 2018
    09.11.2017 - 0 Comments
    MACCAnews - Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Barru Dalam Rangka Penandatanganan Nota Kesepahaman KUA Dan PPAS APBD…
  • Danny Pomanto Ajak Pulang Kampung Digital, Cara Jitu Silaturahim Zaman Now
    11.06.2021 - 0 Comments
     Silaturahim di masa pandemi saat ini sebaiknya di lakukan dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi. Tidak…
  • Kepala Divisi Keimigrasian Temui Bupati Bantaeng
    08.08.2016 - 0 Comments
    Rombongan Imigrasi Provinsi Sulawesi Selatan berkunjung di ruang kerja bupati bantaeng MACCANEWS -- Kepala Divisi…
  • Komisioner KPPU : Jika Plasma Nyaman, Inti Untung
    21.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Pola Kemitraan antar Plasma atau peternak dengan pengusaha (Inti) kadang masih tidak sesuai dengan yang…
  • Bayi Kembar Empat Lahir di Pinrang
    06.09.2016 - 0 Comments
    Suasana ruangan tempat bayi kembar empat yang dirawat di RSUD Lasinrang Pinrang MACCANEWS -- Rasa tidak percaya…
  • Danny Apresiasi Festival Seni Budaya Sulawesi di Bandung
    12.11.2017 - 0 Comments
    MACCANews ---- Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto hadir pada Festival Seni dan Budaya Sulawesi 2017 yang…
  • Restaurant 132 Pulau Kembali Buka Setelah Tutup 6 bulan
    01.08.2016 - 0 Comments
    Kadafi Syahrir, pemilik Restauran 132 pulau, Kabupaten Kepulauan Selayar MACCANEWS -- Salah satu ciri khas…
  • Terima Kunjungan Dubes Australia, Danny Tindaklanjuti Rencana Kota Kembar
    26.11.2021 - 0 Comments
    Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menerima kunjungan Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny…
  • KOMISI A DPRD MAKASSAR RDP PERTANYAKAN RETRIBUSI PASAR SEGAR
    06.12.2020 - 0 Comments
     Komisi A Bidang Hukum dan Pemerintahan DPRD Kota Makassar menggelar rapat dengar pendapat (RDP) bersama pengelola…
  • Antisipasi Perkembangan Teknologi Di Era Revolusi 4.0 Diskominfo Kota Makassar Adakan Pembinaan Pengembangan Start Up Pengelolaan Makassar Technopark
    15.05.2019 - 0 Comments
    MACCA.NEWS - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar menggelar kegiatan pembinaan dan…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.