Keren, Kafe Diatas Puncak Gunung Karst Maros-Pangkep

MACCANEWS -- Ragam keunikan menjadi daya tarik tersendiri bagi sejumlah pengunjung yang akan merasakan nikmatnya hidangan dan sensasi diatas pegunungan. Seperti halnya di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Bangunan kafe yang berdiri tegak diatas puncak gunung karst menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung yang datang ketempat ini.

Bahkan sebagian pengunjung rela mengantri demi merasakan sensasi diatas pegunungan sembari menikmati minuman yang disajikan dan menunggu kehadiran sunset disore hari.

Tepatnya di desa salenrang dusun rammang-rammang, Kabupaten Maros yang belakangan ini terkenal dengan objek wisata perahu dan bentangan pegunungan karst.

Pesona wisata ini mencitrakan sebuah keindahan dari kekuasaan yang maha kuasa. Menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Nuansa pedesaan yang begitu alami masih sangat kental kita jumpai ditempat ini, sebuah kafe yang berdiri diatas puncak batuan karst, diatas pematang tambak warga, menjadi destinasi baru bagi para wisatawan yang hendak bersantai dan mencicipi nikmatnya hidangan kefe puncak.

Udara yang begitu segar dan bentangan pegunungan karst menjadi teman yang akrab bagi pengunjung untuk berfoto bersama sembari menunggu kehadiran indahnya cakrawala dikala sunset menyapa pengunjung kafe puncak.

Untuk menuju lokasi kafe puncak, pengunjung akan berjalan kaki sejauh lima puluh meter dari area parkir kendaraan dan berjalan mengitari tambak warga setempat.

Dikaki gunung karst yang menjulang tinggi sekitar 200 meter dari permukaan laut, pengunjung akan diperhadapkan dengan sebuah anak tangga menuju puncak gunung tempat kafe puncak berdiri menatap cakrawala.

Kafe yang berukuran lima kali tujuh meter tempat para pengunjung menghabiskan waktu senggang mereka sembari menikmati hidangan berupa minuman dan makanan.

Dengan desain atap yang terbuat dari daun nipa dan tiang balok kayu, menggambbarkan nuansa kealamian yang begitu kental didapati ditempat ini.

Sensasi yang berbeda dari kafe pada umunya sangat kental didapati ditempat ini. Dengan sensasi diatas ketinggian, serta gugusan batuan karst menjadi pemandangan yang indah memanjakan mata pengunjung, maka tak jarang pengunjung banyak yang mengabadikan moment diatas ketinggian berlatarkan bentangan keindahan batuan karst.

Meski bangunan kafe puncak ini masih terbilang baru, yang beroperasi pada tahun 2016 ini, namun ratusan pengunjung memadati kafe puncak setiap harinya, bahkan dihari libur seperti sabtu dan minggu, banyak pengunjung terpaksa harus mengantri demi mendapatkan tepat duduk di kafe tersebut.

Selain pesona keindahan diatas ketinggian, harga minuman dan makanan yang disajikan ditempat ini juga terbilang murah, dengan kisaran dari harga tujuh ribu hingga lima belas ribu rupiah saja.

Olehnya itu, tak heran banyak pengunjung yang rela datang jauh jauh dari luar kota demi menikmati hidangan dan sensasi keindahan diatas pegunungan.

Pak Hamzah (pemilik kafe puncak) menuturkan, kafe yang baru dibangun tahun ini dimotori oleh inisiatif sendiri. Dengan memanfaatkan lahan yang berbatu diatas lahan milik keluarganya.

Dengan gugusan batuan karst yang terpisah dari bentangan kawasan gunung karst Maros Pangkep, dari atas puncak tempat kafe berdiri, pengunjung akan dimajakan dengan keindahan bentangan cakrawala dan suset disore hari. (Amm/Jn)

Penulis: Azis Jiwa Merdeka

0 komentar:

Ragam

  • Wakil Ketua DPRD Makassa Mengaku Belum Lihat Draf Pansus Covid-19
    29.05.2020 - 0 Comments
    Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar Adi Rasyid Ali (ARA) mengaku belum melihat draf…
  • Satgas RAIKA Tamalate Pantau 8 Titik Keramaian, Arahkan Yang Tidak Taat Prokes
    25.09.2021 - 0 Comments
     MAKASSAR - Tim Satuan Tugas (Satgas) Pengurai Kerumunan (RAIKA) Tamalate kembali melaksanakan Patroli guna…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.