Astaga, di Daerah Ini Terjadi Pernikahan Berdarah

Salah seorang korban penikaman dirawat di RSUD Bulukumba 

MACCANEWS -- Pesta pernikahan keluarga Bahri di dusun Bontomihu desa Batulohe kecamatan Bulukumpa,  sekitar pukul 21.00 wita Kamis malam (24/9/2016), diwarnai keributan yang berakibat tewasnya tiga orang warga setempat termasuk Bahri dam dua orang sekarat dan di rawat di RSUD HA. Sulthan Dg Radja  Bulukumba.

Kapolres Bulukumba AKBP Kurniawan Affandi yang dihubungi Minggu (25/9/2016)  membenarkan telah terjadi peristiwa berdarah di wilyah hukum Polsek Tanete Bulukumpa. Menurut Kapolres, peristiwa berdarah itu bemula dari salah seorang dari pelaku ke panggung hiburan.

Saat berada diatas panggung, Sainuddin yang diduga mabuk, bersenggolang dengan warga lainnya,  sehingga diantara mereka terjadi cekcok dan Sainuddin mencabut badiknya lalu menikam mereka yang ada diatas panggung hiburan itu.

"Malam itu, Sainuddin dalam kondisi mabuk, naik ke atas panggung dan saat berada diatas panggung,  Sainuddin bersenggolan dengan masyarakat lainnya, kemudian di tegur. Tidak terima ditegur. Merekapun bertengkar di atas panggung, kemudian pelaku dalam kondisi mabuk, mengeluarkan badik dan menikam 4 orang diatas panggung, akibatnya jatuhnya korban jiwa,"  papar Kapolres.

Mereka yang tewas sambung Kapolres, masing-masing Bahri (51) penyelenggara pesta, dengan luka tusuk pada dada sebelah kiri. Kemudian Mappiasse, (40) yang sehari harinya bekerja sebagai Karyawan PT. Lonsum Balambessi, warga Dusun Bontomihu Desa Batulohe Kec Bulukumpa.

Sementara mereka yang dirawat di puskesmas Tanete masing-masing Mulhakim alias Mul, (40) pekerjaan tani juga warga Dusun Bontomihu Desa Batulohe Kec Bulukumpa. Sedangkan Sattu (42) juga bekerja sebagai tani, warga  dusun Tampalisu Desa Batulohe Bulukumpa dilarikan ke RSUD HA. Sulthan Dg Radja, akibat luka tusuk yang cukup serius mengenai dada kanan.

Dijelaskan Kapolres, pelaku Saimuddin, usai mengamuk diatas panggung langsung lari meninggalkan TKP. Namun kurang lebih 300 meter dari TKP, pelaku ditemukan tewas bersimbah darah. "Jadi peristiwa berdarah ini, menewaskan tiga orang dan dua orang lainnya dirawat di Puskesmas dan RSUD Bulukumba,"  jelas Kurniawan sambil menambahkan setelah pelaku ditemukan tewas terkapar, ditemukan luka tusuk di punggung belakangnya,  diduga bekas tikaman. Namun kata Kapolres, anggotanya masih menunggu hasil pemeriksaan tim medis sambil mengamankan TKP. (R18/Jn)

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Sistem Perpakiran di Kecamatan Wajo Segera Sistem Online
    08.10.2017 - 0 Comments
    MACCANews --- Upaya meningkatkan pelayanan, transparansi, dan akutabilatas terus digalakkan. Salah satunya yang…
  • Wakil Walikota Makassar Desak Polisi Usut Jaringan ‘Trafficking’
    28.03.2022 - 0 Comments
    Kasus dugaan perdagangan anak di Kota Makassar perlahan mulai terbongkar. Korbannya anak berusia di bawah umur. Kasus…
  • Penanganan Pengungsi Banjir Tahun Ini Lebih Efektif
    04.07.2019 - 0 Comments
    Walikota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto menyebut penanganan pengungsi banjir tahun ini lebih…
  • Genangan Cepat Surut, Dinas PU Makassar Sebut Berkat Kesiapan Sistem Drainase
    25.10.2019 - 0 Comments
    Intensitas hujan yang cukup tinggi beberapa hari terakhir menimbulkan genangan di sejumlah wilayah. Meski begitu,…
  • Aktivis Gappembar Ricu dengan Polisi Saat Demo
    28.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Gabungan Pemuda Pelajar Mahasiswa Barru (GAPPEMBAR) ke PT. COUNS Garongkong, menuntut penutupan…
  • Aplikasi SiHebat untuk Percepat Evaluasi Jabatan bagi ASN
    09.09.2019 - 0 Comments
    Aplikasi Sistem Hasil Evaluasi Jabatan (SiHebat) digunakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi…
  • TOLITOLI PUJI PENGAWASAN, BUTON APRESIASI SOSPER DPRD MAKASSAR
    15.08.2021 - 0 Comments
     Sejak pekan  lalu hingga hari ini, DPRD Kota Makassar kebanjiran tamu dari berbagai daerah, di antaranya…
  •  Danny Pomanto Serukan RT/ RW di Makassar Jaga Persatuan
    11.03.2019 - 0 Comments
    MACCA.NEWS – Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto hadir membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) RT RW…
  • Cegah Narkoba di Kalangan Muda-mudi, BNK gandeng LP2M2
    29.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Badan Narkotika Kota (BNK) Kota Makassar menggandeng Lembaga Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat…
  • Peduli Korban Bencana, Pejabat Direksi PDAM serahkan Bantuan
    08.03.2022 - 0 Comments
     Pejabat Direksi Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar dan Arifuddin Hamarung hadir langsung guna…
  • WOW!!! Pendapatan Nasabah Bank Sampah Over Target Rp1,6 Miliar
    12.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Realisasi program Makassarta Tidak Rantasak (MTR) melalui Bank Sampah, manfaatnya sudah sangat dirasakan…
  • Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia Resmi Terbentuk Di Makassar
    05.09.2019 - 0 Comments
    Ketua Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Luhur Budijarso resmi mengukuhkan pengurusan APSAI Kota…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.