Danny Pomanto Sebut Guru Sebagai Pondasi Generasi Pelanjut

MACCA.NEWS – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengatakan pentingnya mempersiapkan generasi pelanjut sejak dini guna meraih masa depan yang lebih baik.

Ia menjelaskan salah satu cara untuk mencetak generasi yang baik tersebut dengan mengandalkan guru sebagai pondasinya.

“Pemerintah yang baik yang mempersiapkan negeri. Generasi pelanjut kita sangat penting. Guru adalah pondasinya. Kita harus siap menuju generasi yang kuat untuk merebut masa depan yang lbh baik,” ucap Danny saat memberikan sambutan di Gebyar Hari Raya Pendidikan yang dirangkaikan dengan gerak jalan santai, di Lapangan Hasanuddin, pada Minggu ( 17/2/2019).

Karenanya, Danny Pomanto pun komitmen untuk memperkuat para guru, yakni dengan memperhatikan kesejahteraannya.

“Kalau saya panggil rapat para guru penuh parkiran dengan mobilnya. Artinya itu sudah sejahtera. Guru honor pun demikian karena sudah ada P3K yang digagas langsung oleh pemerintah pusat. Insya Allah semua terealisasi dengan baik,” jelasnya.

Dengan begitu, eks konsultan ini berharap guru juga memberikan pengajaran yang terbaik untuk bibit generasi pelanjut di masa depan.

“Hadirnya pak Menteri di sini menjadikan semangat tersendiri untuk melihat langsung antusias para guru khususnya di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Sinergitas yang memang harus diperlukan antar pusat dan Kab/Kota,” pungkas Danny. (*)

Tags:

0 komentar:

Ragam

  •  Camat Biringkanaya Buka Bimbingan Manasik Haji Kecamatan
    26.06.2019 - 0 Comments
     Bimbingan Manasik Haji bagi kelompok Jemaah Calon Haji (JCH) digelar Pemerintah Kecamatan Biringkanaya di…
  • Kebersihan Di Kecamatan Mariso Tetap Terjaga, Ternyata Ini Rahasianya
    21.08.2019 - 0 Comments
    Pemerintah Kecamatan Mariso secara rutin memastikan kebersihan lingkungannya tetap terjaga. Usai shalat subuh,…
  • Pasca Dilantik, Pj Wali Kota Makassar Ajak SKPD Bukber Dan Tarwih Bersama
    10.12.2019 - 0 Comments
    Pasca pelantikan, PJ Wali Kota Makassar, Dr M Iqbal S Suhaeb mengadakan buka puasa perdana dengan Satuan Kerja…
  • Dinas PPKB Komitmen Berantas Stunting Melalui Program KB Lorong
    26.06.2019 - 0 Comments
    Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kota Makassar, Andi Zulkifly Nanda…
  • Wali Kota Danny Jumatan Bersama Warga Mariso
    29.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto shalat Jumat di Masjid Nahdhatussa'adah, Kelurahan…
  • Masuk Musim Penghujan Camat Panakukang Thahir, Rutin Laksanakan Bersih Drainase
    05.12.2019 - 0 Comments
    Memasuki musim penghujan, Camat Panakukang Thahir rutin melakukan pembersihan Drainase. Hal tersebut, guna mengurangi…
  • Kadis Dukcapil Bulukumba kampanyekan Bebas Pungli di Kantornya
    25.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kebijakan Presiden Jokowi yang ingin sapu bersih praktek pungli diseluruh unit kerja, mendapat tanggapan…
  • Berkonsep Paperless, Delegasi Sulsel Siap Sukseskan Munas VIII LDII
    07.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Menurut rencana, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin akan membuka perhelatan Musyawarah Nasional…
  • Inilah 4 Pertanyaan di Padang Mahsyar Kelak
    25.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Setelah terjadinya hari kiamat maka kita akan melalui beberapa tahapan untuk menuju kehidupan yang kekal…
  • ANDI YASIR TERIMA KUNKER PEMKAB TAPANULI SELATAN
    19.04.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Pemerintah Kota Makassar menerima kunjungan kerja Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan di ruang…
  • Apresiasi Program Langit Biru Pertamina,Danny Pomanto Ajak Warga Gunakan BBM Ramah Lingkungan
    05.09.2021 - 0 Comments
    Polusi udara dewasa ini yang kian meresahkan masyarakat memotivasi PT Pertamina untuk membuat terobosan baru dengan…
  • DPRD Barru Rapat Paripurna Bersama Jajaran Pemda Barru
    27.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- DPRD Barru dan Pemda Barru gelar Rapat Paripurna TK. II DPRD kabupaten Barru pada hari Kamis,…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.