Bupati Gowa Buka Diklat Prajabatan Golongan III

MACCANEWS -- Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan membuka secara resmi Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Prajabatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Golongan III Lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa di Gedung Balai Diklat Kabupaten Gowa, Kamis (27/10/2016).

Kepala BKDD Kabupaten Gowa, Indra Setiawan Abbas mengatakan, tujuan diklat prajabatan ini untuk meningkatkan pengetahuan, keahlian, keterampilan dan sikap untuk dapat melaksanakan tugas secara profesional dengan dilandasi kepribadian dan etika PNS sesuai dengan kebutuhan instansi serta menciptakan aparatur yang mampu berperan sebagai pembaharu dan perekat persatuan dan kesatuan bangsa.

"Sasaran diklat prajabatan yang berlangsung mulai tanggal 27 Oktober hingga 7 Desember ini adalah terwujudnya CPNS yang memiliki kompetensi yang sesuai dengan persyaratan pengangkatan PNS," jelas Indra Setiawan dihadapan 37 orang peserta Diklat Prajabatan yang terdiri dari 9 orang tenaga kesehatan, 22 orang tenaga pendidik dan 6 orang tenaga teknis.

Sementara itu, Bupati Gowa yang membuka diklat ditandai dengan pemasangan atribut peserta ini mengatakan, diklat prajabatan merupakan pembekalan yang komprehensif agar CPNS mempunyai pengetahuan, kemampuan dan keterampilan untuk melaksanakan tugas sebagai aparatur negara sekaligus pelayan masyarakat.

"Sebagai seorang aparatur sipil negara kuta dituntut untuk menjadi abdi negara dan abdi masyarakat,  sehingga profesionalisme kerja menjadi salah satu prasyarat utama dalam menjalankan tugaa tersebut.  Profesionalisme kerja terwujud dalam suatu tindakan reflektif melalui pelayanan publik," kata mantan anggota DPRD Sulsel ini.

Adnan juga mengajak para peserta diklat yang sebagaian besar berasal dari tenaga pendidik dan tenaga kesehatan untuk tetap fokus memberikan pelayanan.

"Program pembangunan Pemerintah Kabupaten Gowa tetap memprioritaskan sektor pendidikan dan kesehatan, sehingga bagi tenaga pendidik dan tenaga kesehatan mari kita bersama-sama fokus untuk memprioritaskan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," pesan bupati termuda Kawasan Timur Indonesia dihadapan para CPNS lingkup Pemkab Gowa ini

Pembukaan diklat prajabatan ini turut dihadiri Kepala Bidang Diklat Fungsional Badan Diklat Provinsi Sulawesi Selatan, Nasrun Hamzah, para pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Gowa dan jajaran BKDD Kabupaten Gowa. (*/Jn)

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Anggaran Desa Mulai Diperuntukkan untuk Perjalanan Dinas di Barru
    03.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS – Puluhan Sekdes Seklur, dan BPD Se-Kabupaten Barru bertolak ke Pulau Bali selama dua hari untuk melakukan…
  • LOMBA MOTOR TAXI GABAH BUPATI CUP 2018
    19.09.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Bupati barru Ir. H. Suardi Saleh M.Si Membuka Secara Resmi Lomba Motor Taxi Gabah Bupati Cup yang…
  • Kapolda Titip Ormas PEKAT IB Parepare Kekapolres
    13.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kepala kepolisian daerah (Kapolda) Sulsel Irjen pol Anton Charliyan usai ramah tamah jajaran Korem di…
  • Bupati AM. Sukri: ASN Pengguna Narkoba akan Direhab
    28.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Perburuan terhadap para pelaku penyalahgunaan narkoba oleh Kepolisian Resort Bulukumba, membuahkan…
  • Kadispora Makassar Sebut Porkot Ajang Kaderisasi Atlet Lokal
    02.07.2019 - 0 Comments
    Pekan Olahraga Kota (Porkot) Makassar bukan hanya kompetisi semata. Lebih dari itu, event dua tahunan ini juga…
  • DKP Sosialisasikan PPSP Bidang Persampahan
    15.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kabupaten Soppeng, Selasa (15-11-2016) kemarin di Aula Pertemuan…
  • Siap-Siap, BKD Makassar Panggil PNS 'Bolos' Pasca Libur Lebaran
    09.09.2019 - 0 Comments
    Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Daerah Makassar merilis bahwa pegawai yang…
  • Pansus LKPJ Gelar Rapat Pembahasan Gambaran Umum Pertama
    04.05.2018 - 0 Comments
    DPRD Makassar – Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) pertama kalinya gelar pembahasan…
  • Kelas Vespa Turun Arena di Road Race Bulukumba
    24.09.2016 - 0 Comments
    Kelas Vespa MACCANEWS -- Kejuaraan roadrace Sahabat Muda Bulukumba, tidak hanya memperlombakan jenis bebek, tapi…
  • Dinas Koperasi dan UKM Makassar Ingin Tingkatkan Enterpreneurship Koperasi
    22.07.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar menggelar Peningkatan dan Pengembangan Enterpreneurship Koperasi.…
  • Moses Sosialisasikan Perda RPJMD
    12.04.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Anggota Komisi C DPRD Kota Makassar, Mustaghfir Sabry dari Fraksi Hanura, Rabu (12/4), sosialisasikan…
  • Kecamatan Mamajang dan Dinas PU Bersinergi Atasi Genangan Sekitar RS Labuang Baji
    18.08.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Runtuhnya plat pelintas di sekitar RS Labuang Baji memenuhi saluran drainase dengan material. Akibatnya…
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.